Dengan fitur Landing Page Builder, Anda bisa membagikan Landing Page/funnel yang sudah terbukti menghasilkan kepada rekan bisnis, murid, komunitas, downline dan reseller Anda.
Untuk caranya, berikut merupakan cara pengaturan berbagi akses funnel
Klik menu “Channels” di bagian atas, lalu klik sub menu “Landing page builder”
Kemudian anda akan diarahkan masuk ke “Landing Page Dashboard” seperti di bawah ini
Pilih landing page yang akan anda bagikan, lalu klik tombol “Share”
Selanjutnya, akan muncul pop up bagikan landing page. Dalam pop up information ini, terdapat opsi untuk mengubah status landing page anda menjadi “Public” agar dapat dibagikan. Kemudian, klik “Public”.
Setelahnya, status landing page anda akan berubah menjadi public. Kemudian, akan muncul link dan tanda “Salin”. Klik “Salin”, kemudian link akan otomatis tersalin dan anda bisa membagikan link tersebut.
Namun, anda juga harus memperhatikan detail landing page saat berbagi akses funnel. Anda perlu mengatur Page mana saja yang terdapat pada landing page anda yang akan dishare aksesnya.
Page yang akan terbagikan saat proses share Landing page hanya page yang telah anda masukan pada section step. Sehingga, saat anda ingin melakukan share akses landing page anda perlu memasukan page yang akan diberikan aksesnya pada section step.
Berikut adalah cara untuk memilih dan memasukan page pada section “step” :
Pertama, silakan anda masuk ke detail landing page kemudian anda akan menemukan section step seperti di bawah ini
Kemudian, silakan ada pilih opsi “Page” pada kolom “Select Type”
Lalu, pada kolom “Select Page” silakan pilih page yang ingin anda insert pada step
Kemudian, silakan anda klik “Add New Step”
Dengan begitu, page yang ingin anda bagikan akses funnelnya telah siap untuk dibagikan
Cara yang sama bisa anda lakukan jika anda memiliki lebih dari satu page dalam landingpage anda dan anda ingin share akses lebih dari satu page pada funnel/landing page anda.
(contoh, pada suatu landing page anda memilki tiga page didalamnya. Anda ingin share seluruh page maka anda bisa membuat step 1, step 2 dan step 3 berurutan dengan masing-masing step dimusukan page yang akan dishare)
Video Pengaturan Berbagi Akses Funnel (Share Funnel)
Untuk caranya, silahkan simak video tutorial berikut:
Jika anda memiliki pertanyaan, memerlukan bantuan atau panduan lebih lanjut, jangan ragu untuk menghubungi tim kami melalui live chat yang tersedia dari jam 09:00-22:00 WIB dan kami akan dengan senang hati membantu anda menyelesaikan masalah anda!